Gerakan Bersih-Bersih Rumah Ibadah Warnai Peringatan Hari Desa Nasional 2026 di Desa Lengkong Kulon
Dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional Tahun 2026, Pemerintah Desa Lengkong Kulon melaksanakan kegiatan gerakan bersih-bersih rumah ibadah sebagai tindak lanjut atas instruksi dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Majalengka yang disampaikan kepada seluruh desa di wilayah Kabupaten Majalengka.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu, 11 Januari 2026, mulai pukul 07.00 WIB hingga selesai, bertempat di Masjid Jami Miftahussalam, Desa Lengkong Kulon. Gerakan bersih-bersih ini dipimpin langsung oleh Kepala Desa Lengkong Kulon, Jawahir, dan diikuti oleh berbagai unsur masyarakat.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Tim Kecamatan Sindangwangi Kabupaten Majalengka, perangkat Desa Lengkong Kulon, masyarakat setempat, serta para jamaah Masjid Jami Miftahussalam. Seluruh peserta tampak antusias dan bergotong royong membersihkan area dalam dan luar masjid, mulai dari halaman, tempat wudhu, hingga ruang utama ibadah.
Kepala Desa Lengkong Kulon, Jawahir, menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan rumah ibadah, tetapi juga sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan antara pemerintah desa dan masyarakat dalam menyambut Hari Desa Nasional. Ia berharap kegiatan semacam ini dapat menumbuhkan semangat gotong royong serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, khususnya di tempat ibadah.
Gerakan bersih-bersih rumah ibadah ini menjadi salah satu wujud nyata partisipasi Desa Lengkong Kulon dalam mendukung program DPMD Kabupaten Majalengka serta memperkuat nilai-nilai kebersamaan, kepedulian, dan keimanan di tengah masyarakat. Dengan lingkungan masjid yang bersih dan nyaman, diharapkan jamaah dapat melaksanakan ibadah dengan lebih khusyuk.